Share this article

Sepatu adalah hal yang sangat penting saat kamu melakukan olahraga, jenis sepatu tertentu akan cocok untuk olahraga tertentu pula. Salah satu jenis olahraga adalah futsal. Sepatu futsal didesain khusus untuk membantu memaksimalkan performa kamu saat bermain futsal. Ada banyak sekali faktor yang harus dipertimbangkan saat memilih sepatu futsal, agar olahraga kamu nyaman. Ada beberapa merk sepatu futsal favorit yang paling sering dipilih karena dianggap memenuhi faktor penting tersebut.

Faktor yang perlu dipertimbangkan mulai dari bentuk kaki, ukuran sepatu, bahan sepatu, semua harus dipertimbangkan untuk kenyamanan kamu. Selain itu harga, berat sepatu juga posisi kamu di lapangan futsal juga bisa dijadikan faktor yang harus dipertimbangkan. Berikut akan diulas beberapa merk sepatu futsal yang menjadi favorit para pecinta futsal saat ini.

Pemilihan sepatu yang tepat akan meningkatkan performa kamu dalam mengontrol, menggiring dan menendang bola dalam bermain futsal. Berikut adalah beberapa merk dan jenis sepatu futsal favorit :

1. Puma Evospeed 4.4 LT yang Ringan dan Nyaman

Merk sepatu pertama yang menjadi rekomendasi adalah Puma Evospeed, sepatu ini adalah jenis sepatu futsal terbaik dan paling diminati yang dibuat Puma. Sepatu ini dapat melindungi kaki kamu dari cedera saat bermain futsal. Dibuat dengan sol tipis tapi nyaman, desainnya stylish, dan sangat ringan sehingga akan meningkatkan speed kamu di dalam lapangan futsal.

*Puma Evospeed 4.4 LT

2. Specs Swervo Rasta Ala Musik Reggae dengan Keamanan Penuh

Specs adalah merk lokal dengan kualitas dunia, harganya terjangkau membuat sepatu ini menjadi salah satu merk favorit pemain futsal. Sangat stylish dengan sentuhan warna-warna musik reggae pada setiap sisinya, pilihan warnanya juga menarik. Didesain dengan pelindung kaki yang keras di bagian belakang, serta pelindung tumit di bagian luarnya, membuat kamu akan merasa aman ketika menggunakannya.

*Specs Swervo Rasta

3. Puma Momenta IT yang Terlaris di Dunia

Jenis sepatu buatan Puma yang satu ini diklaim menjadi sepatu futsal terlaris di dunia. Bagaimana tidak dengan banyaknya kelebihan yang dimiliki memang pantas Puma Momenta ini jadi yang paling dicari. Sepatu ini memiliki kinerja yang sangat baik, dengan desain kulit yang membuat kamu terlihat stylish. Bentuk jahitan depannya menambah sentuhan keindahan dan membuat kaki kamu nyaman ketika bermain futsal.

*Puma Momentta IT

4. Adidas Performance Samba Classic yang Ringan dengan Desain Classy

Sepatu ini sangat ringan saat dipakai sehingga akan menghemat energi kamu saat bermain futsal di lapangan. Mengangkat desain yang klasik ala Adidas, membuat sepatu ini terlihat begitu stylish bahkan cocok digunakan jalan-jalan di luar lapangan. Sol sepatunya terbuat dari karet dengan kualitas terbaik, memiliki nilai plus kenyamanan dan desain yang classy.

*Adidas Performance Samba Classic

5.Nike Hypervenom Phelon yang Membuat Kamu Lincah di Lapangan

Siapa pun yang melihatnya pasti akan terpesona dengan desain dari salah satu sepatu futsal favorit ini. Desainnya sangat menarik dengan konsep sarang, memberikan sentuhan teknologi yang membuat sepatu ini sangat lincah. Kelincahan sepatu akan membuat pemain juga lincah sehingga dapat menggiring bola dengan kecepatan tinggi. Beratnya hanya 0,2 kilogram saja.

6. Kelme Star 360 Michelin yang Trendy dan Eye Catching

Sepatu ini adalah hasil kolaborasi antara dua brand sepatu raksasa Kelme dan Michelin, menghasilkan salah satu sepatu futsal terbaik. Keunggulannya terletak pada desain dan kekuatan sepatu.  Desainnya sangat trendy dan eye cactching. Dibuat dengan teknik jahitan terbaik dan bahan terbaik, membuat sepatu ini sangat kuat dan awet digunakan.

*Kelme Star 360 Michelin

7. Pele Radium IN Membuat Kamu Tampil Lincah dan Cepat

Jenis sepatu ini bukanlah sepatu paling laris, namun banyak yang tertarik pada sepatu ini karena sangat ringan ketika dipakai. Sepatu futsal ayang satu ini juga sangat nyaman digunakan, tidak akan menimbulkan rasa sakit walau digunakan dalam waktu yang lama. Kamu bisa menampilkan kelincahan dan kecepatan anda dengan menggunakan sepatu yang sangat ringan ini.

*Pele Radium IN


8. Nike Lunar Gato II IN yang Sejuk dan Nyaman

Nike selalu berusaha membuat produk sepatu futsal terbaik di kelasnya, dengan mengembangkan desain dan teknologi yang futuristik. Sepatu Lunar Gato ini dilengkapi dengan busa lembut yang akan membuat kaki kamu nyaman ketika menggunakannya. Di sisi sepatu ini dilengkapi panel hyperfuse jala sirkulasi udara yang membuat kaki kamu sejuk saat memakainya.

*Nike Lunar Gato II IN

9. Adidas Goletto V Ringan dan Mudah Dibersihkan

Seperti seri Golleto sebelumnya, desainnya tidak jauh berbeda, dengan desain khas sepatu Adidas. Material yang digunakan pada bagian atas licin, sehingga lebih mudah dibersihkan dibanding material kain. Keunggulan lainnya adalah ringan yang membuat kamu lebih cepat dan lincah di lapangan saat mengenakan sepatu ini.

10. Nike Mercurial X Vortex III IC yang Sporty dan Elegan

Nike mempunyai banyak sekali sepatu yang best seller dan ini salah satunya, yang lain dari sepatu ini, lambang nikenya dicetak di bagian depan tidak seperti biasanya. Didesain sporty dengan kesan elegan membuat sepatu ini banyak diminati. Sangat ringan ketika dipakai sehingga menguntungkan bagi kamu saat melakukan pertandingan, karena bisa mempercepat gerak kamu.

*Nike Mercurial X Vortex III C

11. Specs Totem Electricity Membantu Presisi dan Akurasi Tendangan Kamu di Lapangan

Sepatu Specs ini didesain dengan teknologi tinggi yang akan meningkatkan presisi dan akurasi kamu saat bertanding di lapangan. Dibuat dari bahan kulit sintetis berkualitas tinggi, outsole terbaik dengan daya tahan tinggi dan kenyamanan yang teruji. Membuat sepatu ini menjadi salah satu sepatu yang bisa kamu pertimbangkan untuk dimiliki.

*Specs Totem Electricity

12. Adidas Freefootball Speed Kick yang Keren dan Ideal

Adidas yang satu ini memiliki pilihan warna yang mencolok, tidak seperti Adidas lainnya yang klasik, warnanya membuat kamu tampak keren. Memakainya akan membuat kamu bersemangat, karena solnya memiliki fleksibilitas yang tinggi membuat kamu juga merasa nyaman. Kunciannya sangat kuat, membuat kamu nyaman bermain.

*Adidas Freefootball Speed Kick

13. Joma Top Flex yang Stabil Saat Digunakan

Memang belum se-terkenal merk lain, tapi fitur dalam sepatu ini sangat bagus dan mampu bersaing dengan merk sepatu yang sudah terkenal. Bagian depan dilengkapi dengan pelindung yang akan melindungi kaki kamu saat menendang bola. Bagian tumit dilengkapi external heel counter yang akan menjaga kestabilan tumit kamu membuat sepatu ini pantas dijadikan salah satu sepatu futsal favorit.

*Joma Top Flex

Itulah 13 sepatu favorit para pemain futsal di dunia, apakah sepatu yang kamu gunakan termasuk salah satunya? Yuk share di kolom komentar.

Salam futsal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *